03.46
0
Apple resmi memperkenalkan gadget teranyarnya, iPhone 7, pada September 2016 silam. Suksesor iPhone 6 dan iPhone 6Plus ini hadir dengan spesifikasi yang pastinya jauh lebih garang dari pendahulunya. Berikut ini spesifikasi detail iPhone 7 beserta harganya.

iPhone 7 (Sumber: Sinyaliti)

Desain dan Fitur

Sinyaliti, portal handphone terbaik di Indonesia merilis informasi bahwa dari segi desain, Apple iPhone 7 tidak mengalami perubahan yang signifikan alias nyaris serupa dengan seri-seri terdahulunya. Perubahan yang kasat mata hanya terlihat pada absennya colokan headset/earphone 3.5mm serta garis antena horizontal yang pada seri terdahulu disematkan dibagian atas/bawah perangkat.

Keputusan dihilangkannya jack earphone pada iPhone 7 diambil karena perangkat ini lahir berbekal teknologi wireless earphone atau yang juga dikenal dengan istilah Airpods headset yang tidak dicipta tanpa kabel. Unsur modernitas dan futuristik terlihat jelas pada fitur ini.

Dari segi material, iPhone 7 ditetaskan dengan menggunakan material yang sama dengan iPhone 6 dan iPhone 6s; yakni menggunakan material aluminium A7000 yang diklaim lebih kokoh dan kuat. Dimensinya sendiri tidak berbeda dengan varian iPhone 6 dan iPhone 6S; yakni besaran layar 4.7 inch untuk iPhone 7 dan 5.5 inch untuk iPhone 7Plus dengan resolusi sebesar 1080×1920 piksel.

Perubahan yang tidak kasat mata terasa pada tombol home yang unclickable alias tidak bisa di-klik. Untuk yang pertama kalinya, Apple menyematkan inovasi teknologi unclickable button ini di iPhone 7. Sensasinya akan sedikit berbeda namun tetap sama dari segi fungsionalitas. Anda hanya perlu menyentuhnya seperti ketika Anda hendak membuka kunci tombol dengan finger print.

Kapasitas Penyimpanan Data

Produk ini ditetaskan dengan rentang kapasitas penyimpanan data yang sedikit berbeda dengan seri-seri sebelumnya. Jika seri-seri iPhone sebelumnya lahir dengan rentang memori 8GB, 16GB, dan 128GB, iPhone teranyar ini ditelurkan dengan pilihan memori 32GB, 128GB, dan 256GB dimana masing-masing varian dipersenjatai RAM sebesar 2GB.

Performa

Mengenai performa, jelas iPhone 7 jauh mengungguli 'adik-adiknya'. iPhone 7 dibekali dengan prosesor chip A10 Fusion, Quad-core. Dengan teknologi tersebut, performa jelas jauh lebih responsif dan bebas laggy. Sangat cocok digunakan untuk ber-multitasking.

Kamera

Apple benar-benar mengerti keinginan pasar yang saat ini sedang dilanda demam selfie dan groupie. Untuk memenuhi kebutuhan pasar, Apple membekali iPhone 7 dengan kamera dengan dual lens atau lensa ganda; yakni lensa Tele dan lensa Wide.

Meskipun masih menggunakan resolusi 12MP pada kamera belakangnya, iPhone 7 masih mengungguli kompetitornya dengan penyematan beberapa teknologi mutakhir seperti ISP yang diklaim dapat melakukan hingga 100 milyar processing hanya dalam 0,25 atau 1/4 detik. Selain itu, teknologi ISP ini diklaim mampu menyeleksi objek secara deep of field yang berfungsi untuk memberi efek blur pada background dari objek sehingga hasilnya terkesan lebih bokeh. Sangat pas untuk pecinta fotografi, selfie, dan groupie.

Baterai

A10 Fusion - Quad Core di iPhone 7
(Sumber gambar: Sinyaliti)
Efisiensi penggunaan daya baterai pada iPhone 7 diklaim mampu memanjakan penggunakanya dengan 11.25 jam untuk talk time, 11.48 web-browsing dan 9.15 jam untuk memutar video. Efisiensi ini lahir berkat disematkannya teknologi A10 Fusion pada iPhone 7 sehingga meskipun hanya berbekal daya kurang dari 2000mAh pada baterainya, secara fungsionalitas, iPhone 7 masih setara bahkan mengungguli kopetitornya dari segi daya dan mobilitas.

Harga

Harga ponsel Apple iPhone 7 yang dilepas di pasar Indonesia cukup beragam, tergantung disitus e-commerce mana Anda akan membelinya. Untuk referensi yang up-to-date, Anda disarankan untuk mengeceknya di Sinyaliti. Situs review HP tersebut menawarkan varian harga sebagai perbandingan.

Untuk update harga sementara, Apple iPhone 7 ini dibanderol pada rentang harga Rp. 8.750.000 - Rp. 11.700.000 (Update harga disadur dari Sinyaliti).

Kesimpulan

Melihat spesifikasi detail iPhone 7 yang telah diulas pada tulisan kali ini, kesan premium pantas dilekatkan pada item yang satu ini. Overall, Apple iPhone 7 mendapatkan predikat "diatas rata-rata" dengan average score 8.5 versi situs review HP, Sinyaliti.


iPhone 7 hadir dengan desain yang sangat elegant, berkat mengunakan bahan bodi full metal yang dipadukan dengan layar luas 5.0 inci. Selain memiliki kelebihan disektor desain, iPhone 7 juga memiliki kelebihan disektor fitur dan Spesifikasi. -Sinyaliti-


Ulasan ponsel iPhone 7 yang dibeberkan diatas tentunya di-publish setelah melewati serangkaian trials atau percobaan oleh pihak yang telah expert dibidang teknologi sehingga dapat dikatakan bahwa review ponsel yang berujung pada penyematan rating 8.5 tersebut eligible dan dapat dipercaya.

0 komentar:

Posting Komentar